TULISAN 120. Makanan Apa Saja Yang Boleh Dan Sebaiknya Dihindari Selama Hamil

Saat hamil, ibu-ibu makan untuk 2 orang sehingga penting untuk mengetahui makanan apa saja yang baik bagi ibu dan janin dalam kandungan. Sebaiknya ibu hamil rutin mengkonsumsi vitamin dan mineral tiap hari. Saat ini banyak dijual di apotek maupun supermarket berbagai jenis multivitamin bagi ibu hamil, bahkan sudah ada yang diperuntukkan untuk wanita yang belum hamil. Tapi multivitamin saja tidak akan cukup untuk menunjang kesehatan kehamilan bila ibu-ibu hamil tidak memakan makanan bergizi.

Ibu-ibu hamil mesti rajin dan memaksa untuk menggemari sayuran hijau, buah-buahan dan mungkin saja bagi penyuka gandum boleh saja untuk dikonsumsi rutin, seperti roti gandum yang banyak dijual di supermarket atau mungkin sereal … banyak iklannya di TV. Sayuran hijau dan brokoli itu mengandung zat besi yang sangat penting dalam kehamilan. Makanan yang dimakan oleh ibu hamil juga mesti banyak mengandung kalsium untuk membantu pembentukan tulang dan gigi janin, misalnya brokoli, susu, dan yogurt.

Makanan yang mengandung protein tinggi dan juga zat besi seperti ayam dan daging. Ikan … juga telur juga sangat disarankan pada wanita hamil. Saya tidak tahu apakah di indonesia lautnya sudah tercemar merkuri atau belum, andaikan sudah tercemar merkuri maka hati-hati bila mengkonsumsi ikan laut. Mendingan makan ikan mujaer, ikan mas, ikan lele, dll … Syukur-syukur kalau punya tambak atau kolam sendiri atau milik tetangga … beli saja untuk dikonsumsi harian. Sebetulnya ikan laut itu penting karena mengandung asam lemak omega 3 dll. Begini …, jangan makan ikan laut impor, makan yang lokal saja … tapi pastikan laut tempat kita tinggal bebas dari limbah merkuri. Minimal makan ikan itu 1x / minggu karena begitu pentingnya khasiat ikan laut bagi kehamilan. Contoh ikan yang baik untuk dikonsumsi antara lain salmon dan tuna.

Lalu Makanan Apa Yang Sebaiknya Dihindari Selama Kehamilan ?

Bila laut kita sudah tercemar merkuri maka sebaiknya hindari makan ikan laut karena merkuri itu bisa berakibat buruk bagi janin dalam kandungan ibu hamil … otaknya bisa rusak … bisa blo’on nanti anaknya. Siapa yang suka ikan hiu ? di sumatera barat masyarakatnya sudah biasa mengenal ikan hiu untuk santapan makan gulai ikan hiu …. Pedas banget … saya pun sangat menyukainya. Maklum saya asli minang. Tapi ibu hamil sebaiknya jangan makan ikan hiu ya. Karena Semakin besar dan semakin lebih tua umur ikan, maka ia juga akan semakin tinggi kemungkinan mengandung merkuri.

Kalau makan udang dan kepiting masih boleh kok. Oh iya bagi penggemar sushi sebaiknya selama hamil jangan makan sushi. Hindari makanan mentah ataupun makan setengah matang karena kalo pas sedang apes makanan tersebut mengandung bakteri listeria yang berbahaya bagi kesehatan ibu dan janinnya. Minum susu segar boleh asalkan sudah dilakukan pasteurisasi sehingga susu menjadi aman untuk dikonsumsi.

Hindari juga makan daging mentah atau setengah matang … Siapa ibu-ibu hamil yang penggemar steak ? sebaiknya jangan minta yang rare atau medium well, mintalah yang welldone steak saja alias matang sempurna.
Minum kopi masih banyak perdebatan diantara para ahli kesehatan. Saran saya sebaiknya jangan lebih dari 1 cangkir kopi / hari. Karena ada beberapa penelitian yang menemukan adanya hubungan antara kebiasaan minum kopi dalam jumlah banyak dengan terjadinya keguguran. Bahkan juga bisa menyebabkan lahir premature dan bayi kecil (berat badannya rendah).

Minuman beralkohol juga sebaiknya dihindari. Saya yakin sangat jarang ibu-ibu hamil Indonesia yang minum minuman keras. Kalau orang bule sih memang itu sudah kebiasaan mereka. Alkohol dapat menyebabkan bayi menjadi idiot.
Untuk menghindari penyakit akibat makanan selama hamil maka ibu hamil dapat melakukan beberapa hal sebagai berikut:

  • Daging / ayam / bebek / telur harus dimasak sampai benar-benar matang. Hal ini dapat membantu menghindari bakteri salmonella.
  • Hindari makanan cepat saji atau makanan kalengan seperti hotdog, sarden, dll karena dapat mengandung bakteri listeria.
  • Jangan makan lalapan sayur. Semua sayuran harus dimasak, tidak boleh mentah. Buah harus dikupas, kulitnya jangan dimakan karena siapa tau tercemar oleh pestisida atau bahan kimia lain, bahkan mungkin saja buah itu abis dikencingi kucing, musang dll.

Bagaimana dengan durian? Ini sering banget ditanyakan oleh ibu hamil. Makan durian sih boleh-boleh saja dalam jumlah terbatas. Kalau makan durian terlalu bersemangat seperti halnya ibu yang tidak hamil maka dampaknya kurang baik. Durian itu mengandung alkohol dan asam arachidonat yang memicu pembentukan zat prostaglandin yang dapat merangsang kontraksi rahim bila dikonsumsi dalam jumlah banyak. Kandungan alkohol dalam durian bisa bikin bayi ibu bobotnya rendah. Yaaa kalo kepengen ya boleh saja tapi dikit saja, jangan ½ piring, cukup 1 biji saja yaaaa … karena kita tidak bisa mengukur jumlah berapa banyak durian yang dimakan yang dapat menimbulkan kontraksi rahim.

Semoga bermanfaat bagi ibu hamil.